Puisi: Telampaw Elok Dara Melayu

spot_imgspot_imgspot_img

Telampaw Elok Dara Melayu

Telampaw ghamah, dara melayu
Tutur cakapnye beghalus
Wahai Tuan, temangu
Tengok dara melayu berbudi bahase

Telampaw lemak, dara melayu
Paras muke beseghi, comel oleh lesung pipit
Wahai Tuan, tergode
Memangku permaisuri, sang pujaan hati

Telampaw manis, dara melayu
Sangking manis, tak peghnah maghah
Wahai Tuan, tersipu malu
Tepane menembus begeto jiwe

Telampaw lawo, dara melayu
Senandung lagu mengintai ghindu
Wahai Tuan, segan
Tak telap merayu, anto tande bukti setie

Wahai Tuan dan Puan,
tak dapat di cakap, rughi pegi untung datang
Dara melayu tak tanggung menawan,

Selatpanjang, Agustus 2024

***

Terlalu Cantik Dara Melayu

Terlalu ramah, dara melayu
Tutur bicaranya halus
Wahai Tuan, termanggu
Lihat dara melayu berbudi bahasa

Terlalu sedap di pandang, dara melayu
Paras wajah berseri, imut oleh lesung pipi
Wahai Tuan, tergoda
Memangku permaisuri, sang pujaan hati

Terlalu manis, dara melayu
Sangat manis, tak pernah marah
Wahai Tuan, tersipu malu
Terpana menembus bergetar jiwa

Terlalu cantik, dara melayu
Senandung lagu mengintai rindu
Wahai Tuan, segan
Tak sanggup merayu, melamar bukti setia

Wahai Tuan dan Puan,
tak bisa bicara, rugi pergi untung datang
Dara melayu terlalu menawan

Selatpanjang, Agustus 2024

spot_imgspot_imgspot_img
Maryatul Kuptiah
Maryatul Kuptiah
lahir di penghujung tahun 2004. Lahir di sebuah kota di pesisir utama Pulau Tebing Tinggi, Selatpanjang. Pia adalah sapaan akrabnya. Hobi menulis sejak duduk di bangku Sekolah Dasar dan sekarang sedang menempuh pendidikan Prodi Sastra Indonesia di Universitas Andalas. Instagram: xo.iaa_
- Iklan -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini